Bentuk Tim Pemburu Begal, Polrestabes Medan Pastikan Pelaku Kejahatan Jalan Ditindak Tegas

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Jama K Purba bersama tim pemburu begal. (Sormin/Sumutpost.id)

MEDAN, Sumutpost.id – Polrestabes Medan telah membentuk tim pemburu begal dalam menekan aksi kejahatan jalanan terhadap masyarakat di Kota Medan.

“Tim pemburu begal yang dibentuk ini setiap hari secara bergantian melaksanakan patroli jalanan untuk mencegah aksi geng motor serta begal di Kota Medan,” ungkap Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Jama Purba, Kamis (10/10).

BACA JUGA..  Tim Gabungan Polrestabes Gerebek Sarang Narkoba Medan Sunggal dan Helvetia

Jama mengatakan, tim pemburu begal yang telah dibentuk ini sesuai perintah Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan yang tidak akan segan-segan melakukan tindakan tegas kepada para pelaku begal.

“Tim pemburu begal yang dibentuk ini juga disiapkan empat unit mobil dan tujuh sepeda motor yang digunakan untuk melaksanakan patroli jalanan di Kota Medan,” katanya.”Kita harapkan hadirnya tim pemburu begal dapat menekan aksi begal maupun kejahatan jalanan lainnya sehingga masyarakat di Kota Medan merasa aman dan nyaman saat menjalankan aktivitasnya di luar rumah,” terang Jama. (msp)

BACA JUGA..  Bangunan Semi Permanen Terbakar di Helvetia