Polda Sumut Siapkan Operasi Pekat Toba 2024

Kapolda Sumut, Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi,  saat memimpin rapat mempersiapkan operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi “Pekat Toba 2024” dalam mengamankan agenda nasional di Provinsi Sumatera Utara, Jumat (5/7/2024). (HO/Sumutpost.id)

MEDAN, Sumutpost.id – Polda Sumut mempersiapkan operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi “Pekat Toba 2024” dalam mengamankan agenda nasional di Provinsi Sumatera Utara.

Kapolda Sumut, Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi, mengatakan Operasi Pekat Toba 2024 bertujuan dalam menghadapi tantangan besar menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut serta Pilkada 2024.

BACA JUGA..  Reskrim Polsek Tembung Tembak Pembunuh Pemilik Warung Mie

“Polda Sumut harus siap menghadapi setiap tantangan dalam memastikan keamanan dan kelancaran PON XXI serta Pilkada serentak tahun ini. Kepedulian terhadap keamanan publik adalah prioritas utama,” katanya, Jumat (5/7).

Agung menerangkan, strategi dalam mengamankan agenda nasional di Sumatera Utara dilaksanakan secara terperinci dengan berkoordinasi bersama lintas sektoral untuk optimalisasi sumber daya, serta kesiapan dalam merespons potensi ancaman dan keadaan darurat.

BACA JUGA..  DPP Gerindra Tunjuk dr Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo Maju Pilkada di Deliserdang

“Kami menggarisbawahi pentingnya sinergi antar instansi dan partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung keberhasilan kedua agenda nasional tersebut,” terangnya.

“Polda Sumut bersama seluruh jajaran, unsur TNI dan stakeholder lainnya siap berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut dan Pilkada 2024,” pungkasnya. (msp)