Kelompok Nasionalis Milenial Dukung Nikson Nababan Maju di Pilgubsu

Nikson Nababan bersama Kelompok Nasionalis Milenial Kota Medan. (HO/Sumutpost.id)

TAPSEL, Sumutpost.id – Kelompok  Nasionalis Milenial Kota Medan menyatakan dukungan kepada  Nikson Nababan, untuk maju menjadi Calon Gubernur Sumatera Utara (Sumut)  pada pesta demokrasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut (Pilgubsu) 2024 mendatang.

Ketua Kelompok Nasionalis Milenial, Surya Dermawan Nasution, didampingi Andre Simatupang dan Arifin Nasution kepada wartawan Jumat (7/6/2024) menyebut, mereka telah sampaikan dukungan itu ketika bertemu Nikson Nababan di Posko Media Centre, Jalan Sei Seruai No. 33 Medan, Kamis (6/6/2024) malam.

Menurutnya, figur Nikson Nababan sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara tidak diragukan, dengan keberhasilannya memimpin Tapanuli Utara (Taput) selama 2 periode.

BACA JUGA..  Puluhan Bukti Dugaan Kecurangan Masif Pilkada Taput Dibawa ke MK, Pj Bupati Cawe-cawe, Money Politik hingga Intimidasi

Banyak keberhasilannya di Taput, seperti keberhasilan program pertanian serta membuka infrastruktur jalan. Tentu hal ini  menjadi cermin bagi calon kepala daerah lainnya.

“Atas keberhasilan membangun daerah Taput, maka kami dari Kelompok Nasionalis Milenial tidak meragukan sikap patriot dalam membangun,” ungkapnya.

Disampaikan, menyahuti semangat mereka  saat bertemu, Nikson Nababan mengaku sangat senang bertemu  kaum Nasionalis Milenial  secara sederhana dan apa adanya.

BACA JUGA..  Kapolres Langkat Ngaku akan Tindak Pengedar Narkoba, Fakta: Penjualan Sabu di Brandan Barat Merajalela

Menurutnya, kesederhanaan yang tulus lebih menarik tanpa dibuat-buat.

“Nikson juga memperkenalkan diri yang juga pernah mengenyam pendidikan di Kota Medan sebelum ke ke Jakarta meneruskan studi,” terangnya.

Ada beberapa point penting saat bertemu Nikson Nababan, diantaranya, saat memimpin Taput 2 periode, dirinya mulai membenahi infrastruktur desa. Selanjutnya membenahi pelayanan kesehatan dan pendidikan. Termasuk menambah satu bulan gaji bagi ASN yang tinggal di daerah terpencil.

Dimana, kunci perekonomian adalah jalan, dan jembatan sebagai penghubung kawasan ekonomi. Infrastuktur jalan yang baik akan mempercepat proses ekonomi di suatu desa. Selain itu, untuk pertanian yang menjadi lumbung pangan, maka APBD untuk pertanian harus dipersiapkan.

BACA JUGA..  Ini Wajah 2 Eksekutor Pembakar Rumah Sempurna Pasaribu, Berikut Tugas dan Perannya

Bahkan, pengolahan lahan tidur dengan mempersiapkan traktor gratis, sehingga menjadikan sistem pertanian di Taput menjadi lebih maju.

Karena itu, untuk membangun Sumut kedepan, harus melakukan pekerjaan antara lain di bidang kelautan dan bidang pertanian. Peningkatan pertanian di desa dan peningkatan hasil laut dibarengi dengan upaya menjadikan laut menjadi wisata bahari. (MSP)