DAERAH  

Kadinkes Deliserdang dr Asri Ludin Tambunan Buka ILP di Convention Hall Lubuk Pakam

Pembukaan Integritas Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) berjalan lancar dan sukses. (Jhon Tobing/Sumutpost.id)

LUBUK PAKAM, Sumutpost.id – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Deliserdang, dr.Asri Ludin Tambunan M.Ked (PD) Sp.PD.GKHE – FINASIM, resmi membuka kegiatan Integritas Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Gedung Convention Hall, Lubuk Pakam, Deliserdang, Selasa (6/8/ 2024).

Kadinkes dalam sambutan peresmian pembukaan IPL mengucapkan terimakasih kepada semua pihak sehingga Integritas Pelayanan Kesehatan Primer di Kabupaten Deliserdang, berjalan lancar.

BACA JUGA..  Dinas PM-PTSP Agara Gelar Bimtek untuk Pengencer Gas LPG

“Terimakasih kepada seluruh tenaga kesehatan (nakes) Dinkes Deliserdang, dan terimakasih juga kepada Graha Bhineka Perkasa Jaya yang bersedia bekerja sama dengan Dinkes. Saya bangga karena acara ini bisa terlaksana dengan baik dan berjalan lancar,” ujar dr.Aci sapaan akrab Kadis.

Dalam sambutannya, dr.Aci Tambunan juga berpesan sudah seluruh Nakes memberikan pelayanan yang terintegritas kepada masyarakat.

BACA JUGA..  dr.Asri Ludin Tambunan Sosok ‘Reinkarnasi’ Alm Amri Tambunan, Pembangunan Deliserdang akan Kembali Berjaya

“Saatnya kita memulai dan memberikan integritas kita selaku nakes dalam memberikan pelayanan kesehatan primer kepada masyarakat Deliserdang. Kalau tidak sekarang mau kapan lagi,” ujarnya bersemangat.

Acara peresmian IPL turut dihadiri sejumlah pihak penting terkait kesehatan. Diantaranya pihak Graha Bhineka Perkasa Jaya, perwakilan Kementerian Kesehatan RI, serta ribuan peserta lainnya yang hadir.

BACA JUGA..  Pj Bupati Deli Serdang Ir Wiriya Al Rahman: dr Aci Sosok Pemimpin yang Ikhlas dan Pemberani

Amantan wartawan di lokasi, selain peserta yang disebut diatas, sebanyak 1.215 peserta memadati Gedung Convention Hall, Lubuk Pakam.

“Ribuan peserta ini diantaranya Kepala Desa se-Deliserdang, Kepala Puskesmas, Kader Posyandu,” ujar Kepala Bidang Yankes Dinkes Deliserdang, dr. Erizal Kaban selaku Ketua Panitia kick of Integritas Pelayanan Kesehatan Primer  Dinas Kesehatan Deliserdang. (msp)