DAERAH  

Dua Bulan Belum Digaji, Puluhan Honorer DLH Kota Binjai Mogok Kerja

Puluhan tenaga honorer di Dinas Lingkungan Hidup Kota Binjai demo menuntut gaji yang sudah 2 bulan belum dibayar. (Sahyudi/Sumutpost.id)

BINJAI, Sumutpost.id – Puluhan tenaga honorer di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Binjai sudah dua bulan tidak terima gaji sehingga mereka menggelar aksi unjuk rasa di halaman kantor tersebut.

Aksi mogok kerja yang berlangsung Selasa pagi (04/03/2025) dilakukan oleh petugas honorer di bagian angkutan kebersihan sampah dan bagian pemotongan pohon tersebut adalah menuntut agar honor mereka segera dibayar.

BACA JUGA..  MTQ ke 39 Resmi Dibuka, Pj Gubernur Harap Hasilkan Para Juara yang Mewakili Sumut di Tingkat Nasional

Sementara itu Plh Kadis LH kota Binjai Chairin F.Simanjuntak, ketika dikonfirmasi via WA terkait aksi mogok tenaga honorer tersebut, sampai siang menjelang sore tidak memberikan jawaban.

Aksi mogok para petugas kebersihan DLH Binjai ini mengundang perhatian masyarakat dan merasa prihatin karena petugas kebersihan tersebut dinilai sangat berjasa untuk membersihkan Kota Binjai dari sampah. Akibat aksi mogok tersebut, terlihat di sejumlah titik menumpuk belum diangkut. Peristiwa ini perlu menjadi perhatian serius Walikota Binjai Amir Hamzah, kata sejumlah sumber. (msp)

BACA JUGA..  Efisiensi Anggaran, Wali Kota Tanjungbalai Minta OPD Ekspos Rencana Kerja