Cegah Penyelundupan, Satpolairud Tanjungbalai Patroli dan Sambangi Nelayan

Satpol Airud Polres Tanjungbalai saat menyambangi nelayan dalam giat patroli perairan Tanjungbalai Asahan. Ignatius Siagian/Sumutpost.id)

TANJUNGBALAI, Sumutpost.id – Dalam rangka untuk mencegah masuknya barang selundupan melalui perairan Tanjungbalai Asahan, Sat Polairud Polres Tanjungbalai rutin melaksanakan patroli dan menyambangi nelayan.

Hal itu dibenarkan Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara, SH, SIK, MH melalui Kasat Polairud AKP M Tanjung, SH, Selasa (04/6/24).

“Personil Polres Tanjungbalai selalu siap dalam menjaga dan memelihara kamtibmas, tidak hanya di daratan saja, di laut pun siap dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, inilah pengabdian Polri kepada negara,” katanya.

BACA JUGA..  Pelaksanaan PON XXI di Sumut, Pj Gubsu: Insya Allah Tak Ada Utang

Dalam kegiatan tersebut personil juga memberikan pesan kamtibmas kepada nelayan agar dapat menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir, mencegah dan mewaspadai masuknya paham radikalisme serta tidak melakukan penyebaran berita hoax baik di lingkungan tempat tinggal maupun melalui media sosial.

Menurut Kasat ini, patroli tersebut dilakukan sekaligus menyambangi nelayan dalam rangka menjaga dan memelihara stabilitas kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di perairan Kota Tanjungbalai.

BACA JUGA..  Polda Sumut Tangkap Wanita Promosikan 5 Situs Judi Online

Pada saat itu juga, lanjutnya, personil memberikan himbauan tentang cuaca ekstrim, gelombang tinggi dan waspada terhadap angin kencang di perairan, serta selalu melakukan pengecekan terhadap muatan barang dan dokumen kapal.

“Dalam kegiatan patroli pada hari ini, satu ini kapal kayu yang dinahkodai Ramlan juga sempat di cegat dan dilakukan pemeriksaan. Karena muatannya tidak ada ditemukan barang terlarang atau melanggar hukum, kapal tersebut kemudian dipersilahkan melanjutkan pelayarannya. (MSP)

BACA JUGA..  HUT ke 78 Korps Polisi Militer, Denpom IM/1-4 Kutacane Lakukan Donor Darah