DAERAH  

Bupati Deli Serdang Terpilih Asri Ludin Tambunan Akan Buka Perayaan Malam Sa Cap Me Imlek di Pantai Labu

Perayaan Malam Sa Cap Me Imlek 2579 Khongzili 2025. Ist/Sumutpost.id)

PANTAI LABU, Sumutpost.id – Perayaan Malam Sa Cap Me Imlek 2579 Khongzili 2025 akan dibuka oleh Bupati Deli Serdang terpilih, dr. H. Asri Ludin Tambunan, Penjabat (Pj) Bupati Deli Serdang, Ir. Wiriya Alrahman, MM, serta Forkopimda. Juga akan dihadiri  Menteri Kebudayaan Republik Indonesia diwakili oleh Balai Pelestarian Wilayah II Sumut, Selasa (28/01/2025) sekira pukul 20.30 WIB.

BACA JUGA..  Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Lau Simeme

Aeng selaku Ketua Panitia diwakili Hermanto selaku Sekretaris Panitia, pihaknya menyampaikan dalam acara malam Puncak Perayaan Sa Cap Me Imlek 2576 Khongzili 2025 Masehi se-Kabupaten Deli Serdang berharap acara tersebut berjalan sukses dan menjadi acara bergensi pertama kali di Kabupaten Deli Serdang.

Acara diisi dengan berbagai macam hiburan menarik untuk masyarakat termasuk Hiburan Tarian Klasik Tionghoa Kuno, Lucky Draw, Tarian Lintas Etnis, dan acara Kembang Api. (msp)

BACA JUGA..  Arnold Manurung Tegaskan Tudingan Mahasiswa kepada dr. Asri Ludin Tambunan Adalah Hoax