SPORTS  

21 Atlet dan Pelatih Tapsel Masuk Pelatda PON XXI 2024

Atlet Paralayang Sumut, sedang menjalani pemusatan latihan di Baliga, Kabupaten Toba. (Ist/Sumutpost.id)

TAPSEL, Sumutpost.id – Sebanyak 19 atlet ditambah 2 orang pelatih asal Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), sedang menjalani pemusatan latihan daerah (pekatda), Sumatera Utara (Sumut) menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024, di Sumut dan Nangroe Aceh Darussalam (NAD).

“Ada 21 atlet dan pelatih asal Tapsel  yang sedang mengikuti pelatda menuju PON 2024 Sumut- Aceh,” terang Kepala Bidang Olahraga pada Dinas Pariwisata Daerah, Kabupaten Tapsel, Taufik Nasution, Senin (12/8/2024).

Secara rinci Taufik memaparkan, dari 19 atlet dan 2 pelatih yang mengikuti pelatda Sumut ini, 5 orang berasal dari Cabor Aero Sport yaitu Paralayang. 4 orang dari Atletik, 4 orang dari Asosiasi Lari Trail Indonesia (ALTI), 3 orang dari Hokey Beregu, 2 orang dari Angkat Besi, 1 orang dari Angkat Berat dan 1 orang dari Tinju.

BACA JUGA..  Semakin Siap, Arbi Tatap Lagi Kejuaraan Dunia Junior Moto3 di Portugal

“Pelatih dari Tapsel yang ikut pelatda adalah  Raja Doli Siregar dari Aero Sport dan Edi Herianto dari Atletik,” sebutnya seraya memohon do’a dan dukungan dari seluruh masyarakat Tapsel, agar para atlet asal Tapsel itu, memberi kemampuan terbaik dan menyumbang medali bagi kontingen Sumut, pada ajang PON XXI 2024.

“Mudah-mudahan mampu memberi yang terbaik pada Sumut dan mengharumkan nama daerah,” ungkapnya.

FASI Tapsel Cabor Baru dan Pesat

Federasi Aero Sport Indonesia (FASI), merupakan Cabang Olahraga baru di Tapsel. Namun perkembangannya sangat pesat dan digandrungi kaula muda didaerah itu.

Keberadaannya,  semakin dikenal luas, karena memiliki potensi alam yang mendukung, seperti take off, landing dan juga arah dan tiupan angin. Apalagi dengan mengirimkan 4 atlet ditambah 1 pelatih pada pelatda PON kali ini, FASI Tapsel semakin gemari.

BACA JUGA..  Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024, Pemprov Sumut Dukung Anggaran Sebesar Rp 15 Miliar

Cabang Olahraga yang dipimpin oleh Abadi Siregar dan berdiri 2022 ini, ternyata menunjukkan keseriusan dalam pembinaan atlet muda. Sejak berdiri, pengurus menyisir para pelajar disekolah-sekolah untuk digembleng jadi atlet handal.

“Alhamdulillah, dua atlet yang sedang pemusatan latihan saat ini, Aprita Wulandari dan Rama Yulis Siregar merupakan atlet  yang kita gembleng sejak mereka duduk di bangku SLTA, dua tahun terakhir ini,” ungkap Abadi Siregar, Senin (12/8/2024), seraya berharap para atlet tersebut memanfaatkan pemusatan latihan, untuk menempa diri menuju prestasi.

Sementara itu, pelatih Paralayang asal Tapsel Raja Doli Siregar menyebut, saat ini seluruh atlet paralayang Sumut, sedang pemusatan latihan di Balige, Kabupaten Toba.

BACA JUGA..  Sumut Raih Emas Keempat dari Drumband, Baharuddin Siagian: Semoga Bisa Melampaui Target

“Termasuk atlet dari Tapsel Iqmal Yunus, Yola Novri Yoni, Aprita Wulandari dan Rama Yulis Siregar,” terangnya lewat sambungan seluler.

Sedangkan Aprita Wulandari dan Rama Yuli Siregar mengaku bangga bisa menjadi atlet PON Sumut dari Cabor Paralayang.

“Saat ini saya dan atlet lainnya sedang melakukan TC (Training Camp) di Balige untuk persiapan menuju  PON Aceh-Sumut.
Dengan kondisi tempat latihan  kami saat ini mulai dari lokasi take off dan landing yang bagus di puncak Sibodiala kabupaten Toba. Cuaca nya juga bagus,” ungkap kedua mahasiswa yang juga alumni SMAN 1 Sipirok ini. (msp)