Polairud Tanjungbalai Ajak Warga Ikut Awasi Perairan

Personil Satpolairud Polres Belawan sambangi nelayan, sampaikan pesan kamtibmas. (Ignatius Siagian/Sumutpost.id)

TANJUNGBALAI, Sumutpost.id – Dalam menjaga situasi Kamtibmas di tengah laut tetap aman dan kondusif, Pejabat Sementara (Pjs) Kasubnitbinmasair unit patroli Sat Pol Airud Polres Tanjungbalai, Bripka Juanda menyambangi warga nelayan guna memberikan pesan kamtibmas.

Kegiatan sambang nelayan tersebut dilaksanakan di Tangkahan Amat, Kelurahan Indra Sakti, Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai pada Rabu 24 Juli 2024 mulai pukul 10.15 WIB.

BACA JUGA..  Polda Sumut Gelar Operasi Keselamatan Toba hingga 23 Februari, Tekan Angka Kecelakaan dan Pelanggaran Lalulintas

Kasat Polairud AKP M Tanjung, SH mengatakan, dalam patroli sambang tersebut personil Bripka Juanda menyampaikan pesan Kamtibmas kepada  nelayan agar tetap menjaga kerukunan antar sesama nelayan tradisional lainnya serta menjaga situasi yang kondusif disaat melaut.

Selain itu, lanjutnya, warga juga dihimbau agar turut melakukan pengawasan di perairan dengan melaporkan kepada petugas kalau ada menemukan atau mendapat imformasi tentang kapal yang di curigai membawa barang ilegal atau membawa PMI (Pekerja Migran Indonesia) yang tidak sesuai prosedur.

BACA JUGA..  Polres Tanjungbalai Amankan Semua Tahapan Pendaftaran Paslon Wali Kota

“Warga juga dihimbau agar bijak menggunakan media sosial, jangan mudah percaya pada suatu berita yang belum jelas kebenarannya (berita bohong/ hoax) serta jangan melibatkan diri pada peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba,” pungkas Kasat Polairud Polres Tanjungbalai ini. (msp)