MEDAN, Sumutpost.id – Badan jalan di sepanjang jalan pintu air lV kelurahan kwala bekala, kecamatan Medan johor – Simalingkar B Kecamatan Medan Tuntungan, terpantau dibeberapa titik berlobang dan ada yang ambles disepanjang sisi kiri badan jalan, Sabtu, (2/11/2024)
Selain berada dikawasan padat penduduk, jalan tersebut juga sering dimanfaatkan masyarakat yang hendak menuju tempat pemakaman umum (TPU) Kristen di Kelurahan Simalingkar B, maupun menuju
kawasan wisata kebun binatang Medan Zoo dan Fakultas Kehutanan USU Medan.
Jakan Pintu Air IV ini juga salahsatu jalur alternatif yang sering dilintasi pengendara yang hendak menuju kearah berastagi, delitua dan pancur batu maupun sebaliknya.
Salahseorang warga atas nama Triputra Sembiring (34) warga Kelurahan kwala bekala, kepada awak media berharap agar kondisi jalan yang mirip kubangan kerbau dapat diberitakan, agar segera mendapatkan perhatian serius dari Pejabat kelurahan untuk diteruskan ke Dinas PU, Bidang Bina Marga, Pemko Medan.
“Parahnya lagi saat turun hujan bang, tak jarang pengendara kususnya roda dua yang terjatuh dijalan yang berlobang itu, karna gak nampak lobangnya kalau digenangi air, tentunya acap kali mengancam keselamatan para pengendara atau pengguna jalan yang hendak melintas. Semoga menjadi perhatian serius dari Dinas PU, Bidang Bina Marga, Pemko Medan.” Harap Triputra
Dilain tempat, Lurah Kwala Bekala Irwanta Ginting saat dikonfirmasi awak media mengatakan bahwa pihaknya sudah melaporkan kondisi jalan tersebut, pihaknya juga berjanji dihari senin akan di follow up kembali, ” balasnya singkat. (msp)