MEDAN, Sumutpost.id – Wakapolri Komjen Drs Agus Andrianto SH MH berpesan kepada Kapolda Sumut Irjen Whisnu Hermawan Februanto agar membantu perkembangan koperasi yang ada di komunitas-komunitas.
Ia juga minta, agar Kapolda Sumut menyayangi masyarakat Sumatera Utara.
Hal itu ia sampaikan saat memberi sambutan pada Silaturahmi Kamtibmas Kapolda Sumut dengan Komunitas Masyarakat Sumatera Utara dalam rangka ‘Cooling System Pilkada Damai Tahun 2024’.
Acara tersebut berlangsung dengan meriah, Selasa (20/8/2024), mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai, di GOR Astaka Pancing Jalan Willem Iskandar Pasar V Percut Seituan Deli Serdang, Sumatera Utara.
Selain Wakapolri dan Kapolda Sumut,, hadir juga Pj Gubsu Dr Agus Fatoni, Kajati Sumut Idianto SH MH, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana, PJU Mabes Polri/Polda Sumut, dan lainnya.
“Kasihi dan sayangi warga Sumatera Utara. Kasihi masyarakat, mudah-mudahan warga se-Sumatera Utara juga akan mengasihi Kapolda (Sumut),” kata Komjen Agus Andrianto kepada Kapolda Sumut.
Kemudian kepada seluruh komunitas yang hadir, Wakapolri minta agar mendukung dan membantu Kapolda Sumut dalam menjalankan tugasnya. Ia menyebut, harus ada kebersamaan untuk Sumatera Utara yang aman dan kondusif.
Pada kesempatan itu, Wakapolri bersama Pj Gubsu serta yang lainnya pun menyerahkan secara simbolis sembako kepada perwakilan seluruh komunitas yang hadir.
Ada sekira 15.000 sembako yang akan dibagikan kepada beberapa komunitas, di antaranya HBB (Horas Bangso Batak), Pujakesuma/Srikandi Pujakesuma, Pendawa, Pemuda Merga Silima, Pasundan, Aceh Sepakat, dan Komunitas Indonesia Tionghoa. Ada juga Komunitas Remaja Mesjid, para penggali kubur, bilal mayat, komunitas buruh, dan lainnya.
Kemudian ada penarikan ‘luckydraw’ denhan hadiah umroh ke Tanah Suci Mekkah dan wisata rohani ke Jerusalem. Pada akhir penarikan, Wakapolri dengan spontan menambahi jumlah hadiah, masing-masing 5 lagi untuk wisata rohani dan 5 untuk umroh.
Sebelumnya dalam sambutannya, Kapolda Sumut menyebut Forkopimda sudah kompak untuk bekerjasama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada Serentak 2024.
Ia berharap jangan sampai salah memilih, karena nantinya masyarakat yang akan merasakan hasilnya nanti. “Ikuti Pilkada dengan hati yang gembira dan senang,” katanya.
Sedangkan Pj Gubsu Agus Fatoni mengaku bersyukur bahwa Sumut yang besar dan multietnis bisa hidup berdampingan dan rukun dan damai. Ia juga menyinggung mengenai PON XXI, di mana Sumut menjadi tuan rumah bersama Aceh.
Menurutnya, ini akan menjadi kebanggan bagi Sumut dan tentunya akan membawa dampak positif termasuk di sektor ekonomi.
Silaturahmi dimeriahkan penampilan Tari Kolosal Pesona Nusantara Provinsi Sumatera Utara yang berisi perpaduan gerak dan lagu dari berbagai etnis yang ada di Sumut. Juga ada penampilan Marsada Band dan lainnya.
Tidak ketinggalan, Wakapolri juga unjuk kebolehan vokal dengan menyanyikan beberapa lagu, di antaranya ‘Di Dia Rongkaphi’. (msp)